BULUREJO SELENGARAKAN PENYULUHAN KESEHATAN REPRODUKSI UNTUK REMAJA

Admin 15 November 2023 10:27:43 WIB

Bulurejo, Semin, 15 November 2023 - Kamitua Kalurahan Bulurejo Semin sukses menggelar penyuluhan kesehatan reproduksi remaja pada tanggal 15 November 2023 di aula Balai Kalurahan Bulurejo. Acara ini dihadiri oleh 40 orang peserta, terdiri dari anggota OSIS SMA N 1 Semin dan perwakilan remaja dari tiap dusun di wilayah Kalurahan Bulurejo.

Penyuluhan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih baik tentang kesehatan reproduksi kepada remaja, yang seringkali menjadi kelompok yang rentan terhadap masalah kesehatan ini. Narasumber pada acara ini adalah Ibu Citung Supriyati dari Puskesmas Semin 1 dan Ibu Lili selaku PLKB Kapanewon Semin.

Dalam penyuluhan tersebut, Ibu Citung Supriyati memberikan informasi mendalam tentang anatomi tubuh, siklus menstruasi, dan perubahan fisik yang dialami remaja. Ia juga memberikan penekanan pada pentingnya pemahaman mengenai kesehatan reproduksi sebagai dasar untuk mengambil keputusan yang baik terkait dengan kehidupan seksual.

Sementara itu, Ibu Lili sebagai PLKB memberikan wawasan mengenai pentingnya perilaku hidup sehat, pencegahan penyakit menular seksual, dan konsep-konsep dasar dalam menjaga kesehatan reproduksi. Selain itu, peserta juga diajak untuk bertanya dan berdiskusi, menciptakan suasana interaktif dan mendukung pertukaran pengetahuan antarremaja.

Kamitua Kalurahan Bulurejo, Bapak Sudibyo, menyampaikan apresiasi atas antusiasme peserta dan kontribusi para narasumber dalam penyuluhan kali ini. Beliau berharap bahwa acara serupa dapat terus dilaksanakan untuk memberikan pemahaman yang lebih baik kepada remaja tentang pentingnya menjaga kesehatan reproduksi.

Semoga kegiatan seperti ini dapat terus memberikan manfaat positif dalam meningkatkan kesadaran dan pemahaman remaja terhadap kesehatan reproduksi.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung